Transformasi PRIMA menjadi BerAKHLAK

Presiden Joko Widodo pada tanggal 27 Juli 2021, secara resmi meluncurkan fondasi baru berupa nilai-nilai dasar bagi Aparatur Sipil Negara (ASN). Presiden menegaskan bahwa setiap ASN harus memegang teguh satu nilai dasar dan semboyan yang sama, yaitu core values “ASN BerAKHLAK” dan employer branding “Bangga Melayani Bangsa”.

Sebelumnya Pemprov Kalbar telah memiliki budaya kerja yaitu PRIMA (Profesional, Responsif, Integritas, Melayani dan Akuntabel), dengan adanya deklarasi ASN BerAkhlak yang telah dilaksanakan pada tanggal 31 Maret 2022 di Hotel Aston Pontianak, maka PRIMA bertransformasi menjadi BerAKHLAK, yang selanjutnya menjadi pedoman budaya kerja bagi ASN di Pemprov Kalbar untuk menjalankan tugas dan fungsinya.

Core values ASN “BerAkhlak” yang merupakan akronim dari ‘Berorientasi pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif’. (jab)