Pelantikan Pejabat Struktural

PONTIANAK- Sebanyak 13 Pejabat Struktural di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalbar dilantik oleh Gubernur Kalbar H. Sutarmidji, di Balai Petitih, Senin (29/6/2020).

Gubernur Kalbar H. Sutarmidji menyampaikan, dirinya membuka peluang bagi pejabat di kabupaten dan kota untuk berkarir di provinsi asalkan memenuhi persyaratan.“Saya berharap yang berada di daerah untuk ikut dalam lelang jabatan di provinsi. Insya Allah kita transparan, tapi harus sesuai dengan pengalaman kerja dan pendidikannya jangan pendidikan yang tidak sesuai boleh ikut tapi nilainya rendah,” kata Gubernur Kalbar H. Sutarmidji.

Dalam pelantikan tersebut, Gubernur Kalbar H. Sutarmidji menyoroti lima dinas yang di nilainya harus lebih baik seperti Badan Pengelola Perbatasan Daerah (BPPD) Provinsi Kalbar, Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar), Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah, Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral, Badan Keuangan Aset Daerah (BKAD).

“Seperti Kadispora saya tidak mau diatas 50 tahun dalam undang-undang menyebut pemuda itu apa biar di bidang manajemen pun Namanya dinas pemuda dan olahraga harus dibawah 50 tahun kalo perlu 40 tahun biar enerjik kalo sudah 55 tahun apa yang mau dibuat, mau jadi pemuda tempo dulu. Untuk BPPD buat perbatasan itu seperti Badau, kita tingkatkan ekonomi di perbatasan. Kemudian BKAD tolong tata itu asset-aset provinsi dengan baik dan transparan, siapa yang mendapatkan hibah tapi tidak ada SPJnya umumkan di media serta kontraktor yang masalah umumkan saja di media,” tuturnya.

“Dinas Koperasi dan UMKM jangan Cuma menghadiri rapat anggota tahunan koperasi bukan itu, namun bagaimana membuat UMKM itu berkembang ini penting. Dinas ESDM itu ijinnya di pusatnya semua tapi semua eksport harus tercatat dari kalbar semua kewajiban dia (perusahaan eksport) terhadap kalbar diutamakan kalo tidak kita masih punya cara, jangan sampai saya tutup tidak bisa ini itu baru terasa,” tambahnya.

Dirinya meminta dinas di lingkungan Pemeintah Provinsi Kalbar untuk bekerja sebaik-baiknya untuk membangun daerah lebih maju.(jab)